Yusuf Supendi juga Datang ke Mabes Polri
Pertanyakan Kasusnya dengan Mantan Presiden PKS
Senin, 13 Mei 2013 – 12:26 WIB

Yusuf Supendi juga Datang ke Mabes Polri
JAKARTA - Salah seorang pendiri Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Yusuf Supendi mendatangi Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri untuk menanyakan laporannya terkait dugaan pencemaran nama baik yang dilakukan mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaq, Senin (13/5).
Namun, Yusuf tidak mau kedatangannya itu dikait-kaitkan dengan rencana pengurus DPP PKS, yang juga akan mendatangi Bareskrim untuk melaporkan kasus pencemaran nama baik yang dilakukan oknum penyidik KPK.
Baca Juga:
"Karena itu, urusan KPK itu urusan lain. Gugatan saya terhadap Luthfi itu urusan lain," kata Yusuf Supendi sebelum memasuki gedung Bareskrim Polri pagi ini.
Yusuf yang kini menjadi salah seorang Bacaleg dari Partai Hanura itu juga mengaku bahwa kedatangan ke Bareskrim tidak memanfaatkan kisruh KPK dengan PKS yang sedang ramai, tapi murni untuk menanyakan kelanjutan kasus yang dia laporkan tahun 2011 lalu.
JAKARTA - Salah seorang pendiri Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Yusuf Supendi mendatangi Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri untuk menanyakan
BERITA TERKAIT
- Sespimmen Menghadap ke Solo, Pengamat: Upaya Buat Jokowi Jadi Pusat Perhatian Publik
- Wasekjen MUI Berharap Hakim Penerima Suap Rp 60 M Dihukum Mati
- Kemenkes Mengimbau Masyarakat Bersinergi Melawan Hoaks soal Imunisasi
- Kemenag Dorong Wakaf Hijau Jadi Gerakan Nasional Pelestarian Lingkungan
- Mendagri Tito Didampingi Dirjen Bina Adwil Terima Menlu Denmark
- Beri Semangat Sopir Bongkar Muat, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Sembako