Z690, MSI Hadirkan Line up Motherboard Canggih Terbarunya
jpnn.com, JAKARTA - MSI Indonesia menyediakan produk-produk premium berkualitas untuk menunjang gaya hidup para konsumen.
MSI juga terus berupaya untuk membuat standar baru dalam dunia komputer, dengan terus memastikan setiap komponen yang dijual berkualitas tinggi, dan menjadikan kepuasan pengguna atau para gamers menjadi prioritas utama.
MSI yakin, produk terbarunya kali ini akan semakin canggih, hingga membawa pengguna ke The Next Playground.
"Motherboard Canggih Z690 melihat tingginya kebutuhan masyarakat akan perangkat komputer, MSI kembali hadir dengan line up motherboard canggih terbarunya yaitu MSI Z690," ujar MSI Country Manager MSI Indonesia Michael Liang.
Motherboard ini diluncurkan mengikuti langkah intel yang sudah melakukan launching Intel Core Generasi ke – 12.
Seiring dengan core prosesor baru, MSI juga akan menyambut era teknologi baru.
Semua motherboard MSI Z690 mendukung solusi PCIe 5.0 terbaru, yang menyediakan 128GB/dtk yang menggandakan bandwidth PCIe 4.0. Untuk mendukung graphics cards yang lebih baik, slot PCIe 5.0 dilengkapi dengan 4 titik solder tambahan yang tertanam di PCB.
Semua jajaran MSI Z690 juga menyediakan solusi DDR5. Berkat Memory Boost eksklusif MSI, motherboard MSI Z690 memiliki stabilitas dan kinerja yang luar biasa.
MSI Indonesia menyediakan produk-produk premium berkualitas untuk menunjang gaya hidup para konsumen.
- Lapakgaming Battle Arena Siap Meramaikan Dunia Gamers Indonesia
- Bangkitkan Ekosistem Gim Lokal, Kemenekraf Gandeng Polandia
- Ultraman Card Game Resmi Dirilis, Per Starter Ada 50 Kartu Karakter
- Rapspoint Hadir di Tengah Pasar Industri Gim Indonesia yang Menjanjikan
- MSI Berharap Prabowo Lirik Potensi Besar Singkong sebagai Solusi Ketahanan Pangan
- Siap-siap! Indonesia Game Expo 2024 Bakal Digelar, Catat Tanggalnya