Zahrotur Riyad, Dokter Gigi yang Gigih Mengatasi Kehamilan Remaja di Pulau Kecil
"Tahun 2010 itu ketika saya mengajar atau ketika saya melakukan pelatihan konselor sebaya, itu saya enggak dipedulikan."
"Mereka senang ada dokter datang tapi atas apa-apa yang saya katakan itu tidak begitu peduli."
"Tapi sekarang tiap saya datang, mereka akan duduk mendengarkan dengan serius. Meski saya sebenarnya tidak pernah menyampaikan dengan serius ya," kata perempuan asal Lumajang, Jawa Timur ini.
Zahro mengaku ia menyampaikan materinya dengan gaya stand-up comedy atau dengan meggunakan media audio-visual seperti film.
Berkutat dengan anak pulau, menyelami latar belakang dan lingkungan mereka, Zahro mengungkap pendidikan yang rendah tak menjadi faktor ekslusif di dalam minimnya pengetahuan seksual di kalangan remaja pulau.
Photo: Keterlibatan Zahro dalam pendidikan seks untuk anak pulau berawal dari kegiatannya sebagai dokter gigi. (Supplied)
Ia menyebut lingkaran setan antara kemiskinan, kemalasan, gaya hidup yang kurang higienis serta pendidikan rendah itu sendiri menjadi satu-kesatuan latar belakang.
Oleh karena itu, dalam tiap pertemuan dengan anak-anak didiknya, Zahro selalu berusaha membakar semangat mereka.
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata