Zaini: Komunikasi Aceh dan Jakarta akan Lebih Baik
Jumat, 20 April 2012 – 08:27 WIB
JAKARTA - Gubernur terpilih Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) Dokter Zaini Abdullah mengatakan pihaknya tidak akan merasa sendirian dalam membangun Aceh ke depan. Menjawab pertanyaan wartawan cara apa yang akan dipakai untuk membangun komunikasi politik dengan DPR nantinya, Zaini menegaskan bahwa Partai Aceh sebagai partai lokal yang mengusungnya dalam Pemilukada di Aceh merupakan salah satu dari kesepakatan perdamaian di Helsinki. Jadi tidak akan ada kesulitan dalam membangun komunikasi dengan DPR RI maupun pemerintah pusat.
"Bersama kami ada rakyat Aceh yang merindukan rasa aman, kedamaian dan kesejahteraan serta 16 partai politik pendukung. Salah satu diantaranya adalah PDI-Perjuangan," kata Zaini Abdullah, usai bersilaturrahmi di kediaman Ketua MPR Taufiq Kiemas, di kawasan Menteng, Jakarta Kamis (16/4).
Rakyat Aceh dan 16 parpol pendukung itu lanjut Zaini Abdullah, merupakan modal utama kami dalam membangun Aceh dan memperkuat rasa aman.
Baca Juga:
JAKARTA - Gubernur terpilih Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) Dokter Zaini Abdullah mengatakan pihaknya tidak akan merasa sendirian dalam membangun
BERITA TERKAIT
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun