Zainudin Amali Lepas Kontingen Kemenpora Untuk Pornas Korpri 2019
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali melepas kontingen Kemenpora pada Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Korpri XV 2019 di Halaman Kantor Kemenpora, Jumat (8/11).
Menpora berharap, kontingen Kemenpora bisa meraih prestasi yang maksimal. Dia juga menyampaikan kepada kontingen untuk selalu menjaga nama baik Kemenpora.
Ketika pertandingan berlangsung, kontingen diminta untuk bermain dengan sportif. "Secara resmi kontingen Kemenpora saya berangkatkan dengan harapan kembali nanti dengan membawa hasil yang maksimal," kata Menpora Zainudin didampingi Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto.
"Saya minta saudara sekalian jaga nama baik Kemenpora, baik dalam maupun luar pertandingan. Kejuaraan ini juga bertujuan salah satunya meningkatkan keakraban sesama pegawai negeri. Kontingen di sana bergaul dan berbaur dengan pegawai kementerian dan lembaga lainnya. Sekali lagi, saya berharap semoga kontingen ini bisa menjadi juara," tambah Menpora.
Sementara itu, Chief de Mission (CdM) kontingen Kemenpora pada Pornas Korpri, Esa Sukmawijaya mengatakan, pesta olahraga pegawai negeri tersebut akan berlangsung di Bangka Belitung pada 11-18 November mendatang. Sedangkan untuk kontingen akan bertolak pada Minggu (10/11). Kontingen Kemenpora berisi 146 orang yang terdiri dari 140 atlet dan ofisial serta enam tenaga medis.
"Kontingen Kemenpora akan mengikuti delapan cabang olahraga yaitu bola voli, futsal, senam, tenis, tenis meja, bulu tangkis, catur, dan lari 10k. Target minimal menjadi peringkat kedua," kata Esa yang juga menjabat Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi Kemenpora. (*/jpnn)
Kontingen Kemenpora mengemban target minimal menjadi runner up di Pornas Korpri 2019 yang berlangsung di Bangka Belitung.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Presiden Prabowo Titip Pesan Lewat Menko PMK saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda di TMII
- Kemenpora Berikan Penghargaan di Malam Puncak Hari Sumpah Pemuda ke-96, Ini Daftarnya