Zara Leola Rilis Hilang Tapi Ada, OST Serial Drama Saudade

Dalam keterpurukannya, Kashi bertemu dengan Akash (Abun Sungkar), sosok bad boy yang ternyata menyimpan sisi lembut yang menggetarkan hati.
Drama tersebut menawarkan konflik segitiga yang intens, penuh pencarian jati diri, serta plot twist emosional yang akan membuat penonton hanyut dalam ceritanya.
Cerita dalam Saudade terinspirasi dari pengalaman nyata sang penulis. Hal ini membuat dialog dan adegannya terasa sangat autentik, menyentuh perasaan, dan relatable bagi banyak orang.
Bahkan, Zara Leola sendiri mengungkapkan bahwa lagu Hilang Tapi Ada bukan sekadar OST, tetapi juga curahan hati bagi siapa pun yang pernah takut jatuh cinta lagi.
Selain itu, produksi lagu Hilang Tapi Ada digarap oleh ELTANDRE (Andre Lizt, Mytha Lestari, Raguel Lewi) dengan sentuhan yang membuat komposisinya semakin unik dan menarik perhatian.
Hal tersebut membuat para penggemar semakin penasaran dengan nuansa spesial yang dihadirkan. Lagu itu pun menjadi elemen penting dalam memperdalam momen-momen emosional dalam serial ini.
Lagu Hilang Tapi Ada dari Zara Leola sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital serta YouTube. (ded/jpnn)
Penyanyi muda berbakat, Zara Leola mempersembahkan single terbaru yang bertitel Hilang Tapi Ada.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Andien Tidak Sabar Tampil di International Golo Mori Jazz 2025
- Rumah Kebanjiran Pertama Kali, Baim Wong: Jadi, Mengerti...
- Kabar Paula Verhoeven Menangis Saat Sidang Cerai, Kuasa Hukum Beri Penjelasan
- Tampil Glamor di Persidangan, Hotman: Biar si Botak Lihat, Enaknya jadi Pengacara Sukses
- Hotman Paris Disebut Kewalahan saat Sidang, Razman: Dia Kena Penyakit Lupa
- Nikita Mirzani Ditahan, Uya Kuya Berkomentar Begini, Tegas!