Zaragoza Lengserkan Aguirre
Minggu, 01 Januari 2012 – 06:31 WIB

Zaragoza Lengserkan Aguirre
MADRID - Bertambah lagi pelatih di Liga Primera Spanyol yang terlempar dari jabatannya. Pelatih Real Zaragoza Javier Aguirre menjadi pelatih ketiga yang dipecat selama Desember ini. Dia menyusul Juan Carlos Garrido (Villarreal) dan Gregorio Manzano (Atletico Madrid). Petinggi Zaragoza menilai sulit menyelamatkan Aguirre, karena tim asuhannya benar-benar terpuruk. Mereka tertinggal empat angka di belakang Racing Santander yang posisinya hanya satu setrip di atasnya.
Terhitung sejak kompetisi digulirkan, total sudah enam pelatih yang terlempar dari jabatannya. Aguirre dipecat karena gagal mengangkat prestasi Zaragoza pada musim ini. Hingga libur musim dingin, Zaragoza tertahan di dasar klasemen dengan 10 angka dari 16 laga.
Baca Juga:
"Real Zaragoza sudah bersepakat untuk mengakhir kontrak dengan pelatih. Perubahan dalam tim harus dilakukan segera," begitu keterangan di situs resmi klub, seperti dikutip Reuters.
Baca Juga:
MADRID - Bertambah lagi pelatih di Liga Primera Spanyol yang terlempar dari jabatannya. Pelatih Real Zaragoza Javier Aguirre menjadi pelatih ketiga
BERITA TERKAIT
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya