Zaskia Adya Mecca Ajari Anak Bersedekah Sejak Dini, Berbagi Mainan Favorit

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Zaskia Adya Mecca sudah mengajarkan bersedekah atau berbagi kepada sesama manusia sejak usia dini.
Istri Hanung Bramantyo tersebut membiasakan anak-anaknya untuk memberikan barang favorit saat bersedekah.
"Kalau aku selalu mengajarkan sama anak-anak, keluargaku untuk memberikan barang yang terbaik saat sedekah," kata Zaskia, ditemui di masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Perempuan yang akrab disapa Kia itu memulai dengan menjebak anak-anaknya mengumpulkan mainan favorit.
Selanjutnya, dia akan mengajak anak-anaknya untuk menyumbangkan mainan yang telah dikumpulkan tersebut.
Semula, sulit bagi anak-anak Zaskia menyerahkan mainan kesayangan untuk disedekahkan kepada orang lain.
Namun, setelah diberi pemahaman tentang konsep sedekah yang baik bagi seoranh muslim, anak-anaknya perlahan mengerti.
"Yang lucu anakku yang 5 tahun, dia kasih, tetapi sambil nangis, tetapi dari situ kita belajar melepaskan barang yg melekat di diri kita. Jadi rasa takut akan kehilangan materi itu tidak akan berasa," tuturnya.
Zaskia Adya Mecca mengajarkan anak berbagi kepada sesama sejak usia dini, berikan mainan favorit.
- Paramount Petals Gencarkan Gerakan Sehat dan Cerdas bagi Anak Usia Dini hingga Lansia
- Tip Mempersiapkan Libur Lebaran Berkesan Bareng Keluarga
- 66,8 Persen Sarapan Anak Berkualitas Rendah, Ajinomoto Gencar Mengedukasi Masyarakat
- Sarifah Dorong Pembatasan Medsos Anak Menggabungkan Pendidikan hingga Pengawasan
- Merawat Karakter Anak di Panti Asuhan
- Pemerintah Tidak Membatasi Akses Medsos, Tetapi Mengerem Anak Punya Akun