Zaskia Gotik Bilang, Pertanyaannya Terlalu Berat

jpnn.com - JAKARTA – Zaskia Gotik, 25, mengakui kesalahannya. Secara terbuka, dia meminta maaf kepada masyarakat Indonesia atas kalimatnya yang melecehkan lambang negara.
Permintaan maaf di hadapan media itu dia sampaikan di Kantor Nagaswara, Jakarta Pusat, kemarin (22/3).
’’Semua orang memiliki hak untuk menanggapi. Dari Neng, tidak ada kata selain mohon maaf atas kebodohan saya. Tidak ada niat sama sekali untuk melecehkan negara saya sendiri. Saat itu saya hanya refleks,’’ terang perempuan bernama asli Surkianih itu yang didampingi kuasa hukumnya, Eddy Ribut Harwanto, dan kekasihnya, Ryan.
Penyanyi dangdut yang dikenal dengan goyang itiknya itu menjelaskan kejadian tersebut. Sebelum acara siaran langsung dimulai, dia tidak mendapat arahan dari tim kreatif Dahsyat soal detail pertanyaan yang harus dijawab.
Dia mengaku tidak mudah menjawab pertanyaan seputar bela negara dan simbol negara yang ditanyakan oleh Denny Cagur.
’’Jujur, bagi saya, ini pertanyaan yang berat. Jadi, jawaban yang saya berikan mengalir begitu saja,’’ katanya.
’’Saya akui pendidikan saya memang lemah. Itu saya terima,’’ tambah penyanyi yang hanya menuntaskan pendidikan SD itu. (dod/c4/jan)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sukatani Diperbolehkan Nyanyikan dan Edarkan Lagi Lagu Bayar Bayar Bayar
- 4 Polisi yang Mendatangi Sukatani Diperiksa Propam Polda Jateng
- Tanggapan Andrew Andika Soal Keputusan Tengku Dewi Pindah ke Bali
- NOAH dan Ramengvrl Bahas Overthinking Lewat Suara Dalam Kepala
- Fariz RM Menyesal, Lalu Memohon Maaf
- 13 Saksi Diperiksa Terkait Kasus Nikita Mirzani