Zaskia Gotik Ingin Ikut Ujian Paket B

jpnn.com - JAKARTA - Penyanyi dangdut Zaskia Gotik dalam waktu dekat akan melanjutkan ke pendidikannya. Zaskia sempat menunda pendidikan karena keterbatasan biaya.
Saat berhenti sekolah, Zaskia belum sempat lulus SMP. Makanya, mantan tunangan Vicky Prasetyo itu ingin ikut ujian Paket B dan Paket C.
"Eneng mau ambil paket B dan paket C. Sekarang tinggal pendidikan yang tertunda karena waktu itu tidak memungkinkan dan karena memang keterbatasan," ungkap Zaskia di Studio RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (18/10).
Ia mengungkapkan, pendidikan sangat penting. Bahkan ke depannya Zaskia juga ingin kuliah
"Emang neng sendiri yang nunda bukan karena orang tua, tapi karena biaya. Dan sekarang cita-cita neng tercapai, sekarang saatnya lanjutkan sekolah," lanjutnya.
Pendidikan, kata dia, sangat penting guna menunjang kariernya yang saat ini tengah berada di atas.
"Alhamdulilah, neng dikasih rezeki, Allah kasih kesempatan. Yang penting paket B dan C dulu, dapat ijazah SMP. Kalau kuliah dipikirkan lagi," pungkasnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Penyanyi dangdut Zaskia Gotik dalam waktu dekat akan melanjutkan ke pendidikannya. Zaskia sempat menunda pendidikan karena keterbatasan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa