Zaskia Gotik Ternyata Tipe Wanita Penggeli

jpnn.com - JAKARTA --- Zaskia Gotik sepertinya masih trauma pada laki-laki. Pedangdut yang pernah bertunangan dengan Vicky Prasetyo itu bahkan membandingkan cowok pembohong dengan binatang.
"Kalau neng lebih takut sama cowok pembohong aja," kata Zaskia Gotik saat ditemui di Kawasan Kebon Jeruk Jakarta Barat, Kamis (19/12).
Selain taku pada cowok pembohong, Zaskia juga mengakui geli pada binatang, utamanya binatang yang berbentuk seperti ulat. Zaskia bahkan suka merinding jika melihat binatang berbentuk ulat.
"Sebenarnya bukan takut tapi geli, ulat ngeliat aja udah gatal apalagi kalau megang. Merinding kalau suka ngeliat ulat bulu jalan," jelasnya.
Zaskia menyatakan, pernah punya pengalaman buruk pada ulat. "Pernah ada pengalaman buruk karena ditempelin di belakang badanku sampai bentol-bentol, tapi gak ada yang tahu kalau aku phobia ini atau phobia itu," ujar Zaskia. (abu/jpnn)
JAKARTA --- Zaskia Gotik sepertinya masih trauma pada laki-laki. Pedangdut yang pernah bertunangan dengan Vicky Prasetyo itu bahkan membandingkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Raih 1 Juta Penonton, Film Animasi Jumbo Cetak Sejarah
- Konon Hotman Paris Sempat Mengajak Lisa Mariana Bertemu, Ada Apa?
- 3 Berita Artis Terheboh: Konon Hotman Mau Bela Lisa Mariana, Sarwendah: Terima Kasih
- Kesedihan Baim Wong Saat Rayakan Lebaran Tahun Ini
- Konon Pengacara Baru Vadel Janjikan SP3, Razman Minta Keluarga Tagih Jika Tak Terbukti
- Personel Gang Of Four, Dave Allen Meninggal Dunia