Zenbook S 13 OLED, Laptop OLED Paling Tipis dengan Port Terlengkap
Zenbook S 13 OLED (UX5304) juga menunjukkan efisiensi energi yang tinggi, melebihi standar ENERGY STAR® sebesar 43%. Semua upaya ini dilakukan untuk menjadikan Zenbook S 13 OLED (UX5304) sebagai laptop dengan zero carbon emission.
Kualitas Layar Terbaik
Zenbook S 13 OLED (UX5304) hadir dengan layar ASUS Lumina OLED, standar layar laptop modern terbaik.
Dengan resolusi mencapai 2,8K, layar ASUS Lumina OLED menyediakan berbagai fitur dan teknologi inovatif, menghasilkan kualitas visual dengan warna yang kaya dan akurat yang sekaligus aman bagi kesehatan mata.
Selain itu, Zenbook S 13 OLED (UX5304) juga menggunakan rasio layar 16:10 yang memungkinkan pengguna menikmati ruang kerja yang lebih luas dan secara signifikan meningkatkan produktivitas sehari-hari.
ASUS Zenbook S13 OLED tetap dibekali port HDMI, USB Type-A, dan 3.5mm combo audio jack untuk mempermudah penggunanya.
Redaktur & Reporter : Natalia
- 7 Kiat Agar Tetap Sehat Saat Kerja di Depan Komputer Seharian
- Download Aplikasi di Laptop Jadi Makin Lancar Pakai Biznet
- Setelah iPhone 16, Apple Akan Meluncurkan MacBook Generasi Terbaru
- Advan Meluncurkan 360 Stylus Pro, Intip Spesifikasi dan Harganya
- Gak Pakai Ribet, Ini 5 Cara Download Aplikasi di Laptop untuk Pemula
- Tiga Pemuda Maling Laptop di SMP