Ziarah di Makam Leluhur Lamongan, Ganjar Creasi Kenang Jasa Para Pahlawan

Doa bersama itu dilaksanakan di kawasan makam leluhur di Desa Somowinangun yang dianggap berjasa dalam sejarah pembentukan dan pembangunan awal di Kabupaten Lamongan.
“Sejarah dari makam leluhur yang kita ziarahi itu namanya Mbah Sutono di mana di mana Mbah Sutono itu merupakan murid dari Sunan Ampel yang masih ada kaitannya dengan (sejarah) Lamongan,” ujarnya.
Para sukarelawan Ganjar Creasi berharap Calon Presiden Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden Mahfud MD akan memerhatikan pelestarian tempat-tempat bersejarah di daerahnya.
Meski demikian, Helmi mengakui bahwa aksi pelestarian tempat-tempat bersejarah itu perlu keterlibatan seluruh elemen masyarakat dengan cara merawat dan menjaga tempat-tempat tersebut.
“Perlu (dilestarikan) bagi masyarakat luas untuk mengetahui bahwasanya ada makam leluhur di Desa Somowinangun yang perlu kita lestarikan, yang perlu kita rawat, yang perlu kita ziarahi kalau bisa,” katanya. (flo/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Para sukarelawan Ganjar Creasi berharap Calon Presiden Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden Mahfud MD akan memerhatikan pelestarian tempat-tempat bersejarah.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soeharto Memenuhi Kriteria Jadi Pahlawan Nasional, tetapi Terganjal Hal Ini
- SMSI Gelar Seminar Nasional, Tunda Usulkan RM Margono Djojohadikusumo Jadi Pahlawan
- Gubernur Jateng Setuju RM Margono Kakek Prabowo jadi Pahlawan Nasional
- Tuan Rondahaim Saragih: Pahlawan Nasional 2025 Asal Sumatera utara, Ahli Strategi Perang Gerilya Melawan Belanda
- Yayasan Merah Putih Peduli Nyekar di Makam RM Margono Djojohadikusumo
- Gelar Seminar Nasional, Yayasan Merah Putih Peduli & Unhan Dukung Margono Djojohadikusumo Jadi Pahlawan Nasional