Zidane Tak Puas Meski Madrid Menang, Ini Penyebabnya!

jpnn.com, SPANYOL - Real Madrid mampu membungkam Real Valladolid 1-0, pada lanjutan La Liga, Rabu waktu setempat atau Kamis (1/10) WIB.
Meski anak-anak asuhannya menang, Zinedine Zidane menyatakan ketidakpuasannya.
Pasalnya, Madrid harus mengandalkan rangkaian penyelamatan gemilang yang dilakukan penjaga gawang Thibaut Courtois, agar dapat menang.
Madrid juga kesulitan menciptakan terobosan di barisan serangnya sampai memaksa Zidane mengganti tiga pemain pada babak kedua.
Ia memasukkan Marco Asensio, Vinicius Jr dan Dani Carvajal.
Vinicius mencetak gol penentu kemenangan segera setelah masuk lapangan, sehingga membuat Zidane lega.
"Kemenangan ini terasa bagus karena ini bukan malam yang gampang bagi kami," ujar Zidane dalam jumpa pers seperti dikutip Reuters.
"Kami sudah tahu kami akan kesulitan dan menghadapi laga yang sulit, tetapi paling tidak kami mendapatkan poin. Kami tidaklah cemerlang tetapi kami kan baru memulai musim ini. Jadi kami perlu tetap tenang dan sabar karena kami tahu sedikit demi sedikit kami akan meningkat."
Zidane merasa tidak puas meski anak-anak asuhannya mampu meraih angka sempurna saat menghadapi Real Valladolid. Ini penyebabnya!
- Getafe vs Real Madrid: Los Blancos Menang Tipis
- Real Madrid Dikabarkan akan Memperpanjang Kontrak Vinicius Junior
- Getafe vs Real Madrid: Los Blancos Tanpa Mbappe & Mendy
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- Klopp Dirumorkan Bakal Melatih Real Madrid, Agen Buka Suara
- Komentar Ancelotti Seusai Real Madrid Tersingkir dari Liga Champions