Zoom Gotong Royong
Oleh Dahlan Iskan
James, pencipta lagu Lilin-lilin Kecil, lantas menceritakan riwayat lahirnya lagu Tanah Airku ciptaan Ibu Sud. Waktu itu Ibu Sud masuk dalam rombongan kesenian Indonesia di World Fair New York. Ada juga Bagong di rombongan itu.
Mereka disiapkan hanya untuk tiga bulan di New York. Sebelum musim dingin, mereka direncanakan sudah kembali ke tanah air.
Ternyata World Fair New York diperpanjang tiga bulan. Mereka pun sangat rindu tanah air. Lalu Ibu Sud menciptakan lagu Tanah Airku itu.
Bagong sendiri mengabadikan kata Fair ke dalam nama anaknya: Djaduk Fairianto –kemudian berubah menjadi Djaduk Ferianto.
Dia adalah pemusik yang belum lama meninggal dunia. Istri Djaduk ikut tampil di Zoom kemarin.
Lia Sundah, istri James, minta saya bicara. Lia adalah pengacara di New York. Dia salah satu moderator Zoom.
Saya diminta bicara sebelum Duta Besar Indonesia di Kuba. Saya pun pilih tidak usah bicara. Info-info dari Kuba akan lebih menarik.
"Kuba sudah melahirkan empat vaksin nasional," ujar Bu Nana Yuliana, Duta Besar Indonesia di Kuba.