Zulhas Serahkan Bantuan Rp 150 Juta untuk Klinik Pratama Aisyiyah Pekanbaru
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menyerahkan bantuan Rp 150 juta untuk Klinik Pratama Aisyiyah di Pekanbaru, Riau.
Sumbangan itu bakal digunakan pihak klinik untuk membantu biaya pengobatan pasien yang kurang mampu.
Zulhas -panggilan Zulkifli Hasan datang ke klinik tersebut didampingi Ketua DPW PAN Riau sekaligus Bupati Siak Alfedri, Wasekjen PAN Irvan Herman dan jajaran pengurus parpolnya.
"Saya datang karena rumah sakit rata-rata suka nombok untuk orang yang tidak mampu, jadi, saya datang untuk membantu," kata Zulhas, dikutip dari keterangan tertulis, Jumat (15/9).
Dia pun menyerahkan langsung bantuan itu kepada manajemen Klinik Pratama Aisyiyah Pekanbaru.
"Kami serahkan kepada klinik bantuan Rp 150 juta," ucap Zulhas.
Dia mengatakan bantuan tersebut berasal dari iuran ribuan anggota legislatif PAN baik di DPR RI maupun DPRD se-Indonesia, termasuk dia pribadi.
“Dari mana Pak Zul uangnya kok banyak? Memang uangnya banyak karena kami punya anggota legislatif dan eksekutif ada 2.000," ujarnya.
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) menyerahkan bantuan Rp 150 juta untuk pengobatan pasien kurang mampu di Klinik Pratama Aisyiyah Pekanbaru.
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya
- Agung Nugroho Difitnah soal Gugatan Rp 21 Miliar, Dukungan Publik Justru Kian Besar
- Masyarakat Pekanbaru Akui Jasa SF Hariyanto yang Membangun Infrastruktur Jalan
- Penasihat DWP Kemensos Beri Perhatian dan Dukungan Kepada Keluarga Pahlawan Nasional
- Dukung Dunia Pendidikan, Swiss-Belhotel Pondok Indah Kucurkan Donasi lewat GNOTA
- Eddy Santana Janjikan Bantuan Rp120 Juta ke Seluruh Desa di Sumsel