Zulkarnaen Djabar Kembali Digarap KPK
Kamis, 04 Juli 2013 – 11:34 WIB

Zulkarnaen Djabar Kembali Digarap KPK
JAKARTA - Terdakwa dugaan korupsi proyek Alquran dan Laboratorium MTs di Kementerian Agama, politisi Partai Golkar Zulkarnaen Djabar kembali harus berurusan dengan Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (4/7). Ahmad Jauhari merupakan Pejabat Pembuat Komitmen di Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag yang disangka melakukan korupsi proyek pengadaan penggandaan kitab suci alquran dalam APBNP 2011 dan 2012.
Politisi yang pernah aktif di Komisi VIII DPR dan Badan Anggaran DPR itu akan digarap KPK dalam kasus yang sama. Namun, kali ini Zulkarnaen akan dicecar dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk tersangka bekas pejabat Kemenag Ahmad Jauhari.
"Yang bersangkutan akan diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk tersangka AJ," ungkap Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha, Kamis (4/7).
Baca Juga:
JAKARTA - Terdakwa dugaan korupsi proyek Alquran dan Laboratorium MTs di Kementerian Agama, politisi Partai Golkar Zulkarnaen Djabar kembali harus
BERITA TERKAIT
- KKP Gerak Cepat Tangani Paus Terdampar di NTT
- Prediksi Cuaca BMKG, Jakarta Diguyur Hujan Rabu Siang dan Sore
- Pejabat BKN: Sangat Mudah jika Ingin Memberhentikan PPPK
- Hari Kedua Tes PPPK Tahap 2, Jangan Sepelekan Peringatan Profesor Hukum
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke