Zulkarnaen Djabar Kembali Digarap KPK
Kamis, 04 Juli 2013 – 11:34 WIB
JAKARTA - Terdakwa dugaan korupsi proyek Alquran dan Laboratorium MTs di Kementerian Agama, politisi Partai Golkar Zulkarnaen Djabar kembali harus berurusan dengan Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (4/7). Ahmad Jauhari merupakan Pejabat Pembuat Komitmen di Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag yang disangka melakukan korupsi proyek pengadaan penggandaan kitab suci alquran dalam APBNP 2011 dan 2012.
Politisi yang pernah aktif di Komisi VIII DPR dan Badan Anggaran DPR itu akan digarap KPK dalam kasus yang sama. Namun, kali ini Zulkarnaen akan dicecar dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk tersangka bekas pejabat Kemenag Ahmad Jauhari.
"Yang bersangkutan akan diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk tersangka AJ," ungkap Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha, Kamis (4/7).
Baca Juga:
JAKARTA - Terdakwa dugaan korupsi proyek Alquran dan Laboratorium MTs di Kementerian Agama, politisi Partai Golkar Zulkarnaen Djabar kembali harus
BERITA TERKAIT
- Data Terbaru Jumlah Pelamar PPPK 2024 Tahap 2, Target Belum Tercapai
- Diskusi dengan Kemenkeu, Kementrans Menjajaki Skema Kerja Sama Badan Usaha
- Perihal Film Layar Lebar “Janji Senja”, Brigjen TNI Antoninho: Kisah Inspiratif Seorang Gadis Maluku
- Persatuan PPPK Minta UU ASN Direvisi, Hapus Diskriminasi, Setara dengan PNS
- Wujudkan Pembangunan Berkeadilan, DPD RI Dapil Kaltim Siap Bersinergi dengan Pemprov Kaltim
- Penjelasan Tim Hukum Persatuan Islam Tionghoa Indonesia Perihal Merek dan Logo PITI