Zulkifli belum Terima Surat Pergantian Mahyudin
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Zulkifli Hasan belum menerima surat dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golongan Karya (Golkar) terkait pergantian wakil ketua MPR dari Mahyudin ke Siti Hediati Heryadi alias Titiek Soeharto.
"Makanya kita lihat, kan belum ada suratnya dari Partai Golkar. Tadi saya dari kantor belum ada," kata Zulkifli di gedung DPR, Jakarta, Senin (19/3).
Zulkifli pun memastikan bahwa pimpinan MPR tidak akan mencampuri urusan internal partai berlambang pohon beringin itu.
Menurutnya, apa pun yang diputuskan merupakan hak internal partai yang dipimpin Airlangga Hartarto itu.
Dia menjelaskan, MPR tentu akan memproses sesuai prosedur yang berlaku.
Menurut dia, MPR akan mengacu pada aturan perundang-undangan yang berlaku.
"Bunyi aturan UU seperti apa itu yang harus disesuaikan dan diiikuti oleh pihak terkait," ujar Zulkifli.
Mantan menteri kehutanan itu tidak ingin berandai-andai soal pergantian Mahyudin.
MPR masih menunggu surat daru DPP Partai Golkar erkait pergantian wakil ketua MPR dari Mahyudin.
- Versi Titiek Soeharto, Didit Bakal Hadiri Pelantikan Prabowo
- Tiga Presiden
- HKN 2024: Ada 8 Kebaya Legendaris Koleksi Ibu Tien Soeharto
- Nobar Timnas U-23 dengan Mahyudin: Indonesia Mainnya Keren, Laganya Bak Drama Korea
- Mahyudin: PDRB Kaltim Jangan Hanya Bertumpu pada Tambang, SDM Harus Disiapkan
- Real Count KPU DPR RI: Perolehan Suara Titiek Soeharto, Hanum Rais, Yayuk Basuki, Bandingkan