Zulkifli Hasan Ajak Mahasiswa Mengusai Ilmu dan Keterampilan

jpnn.com, YOGYAKARTA - Ketua MPR RI Zulkifli Hasan mengajak generasi muda untuk selalu mengupgrade diri sendiri. Tidak melulu hanya melakukan rutinitas yang tidak ada henti-hentinya tetapi harus berani keluar dari kebiasaan, dan mencoba hal-hal baru yang positif yang ada di sekitar lingkungan.
“Kalau kita hanya melakukan rutinitas yang biasa maka jadi orangnya pun biasa-biasa saja. Makanya kita harus berani keluar dari kebiasaan agar menjadi orang yang luar biasa,” kata Zulhasan sapaan Zulkifli Hasan saat menyampaikan Kuliah Umum Kebangsaan dan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di hadapan ratusan mahasiswa Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta, Sabtu (27/10).
Untuk menjadi orang yang luar biasa, menurut Zulhasan, mahasiswa tidak cukup hanya menerima materi pendidikan saja. Tetapi generasi muda harus memiliki keterampilan, di luar ilmu yang diperoleh di bangku pendidikan. Dengan cara begitu mahasiswa lebih siap dan bisa bersaing dengan mahasiswa lain, termasuk yang datang dari luar negeri.
“Apalagi bagi mahasiswa UIN. Mahasiswa UIN tidak boleh kalah dibanding mahasiswa UI dan UGM. Kalau mahasiswa UI dan UGM bisa maju, Harusnya mahasiswa UIN bisa lebih maju, Karena mahasiswa UIN mendapat dua pelajaran sekaligus, yaitu pelajaran umum dan agama,” kata Zulkifli menambahkan.
Karena itu, Ketua MPR mengajak mahasiswa UIN Sunan Kalijaga tidak cepat puas dengan apa yang diperoleh saat ini. Tetapi harus berusaha lebih keras untuk mendapat bekal lain yang belum diperoleh saat sekarang. Ini penting agar mahasiswa bisa memenangkan kompetisi yang makin ketat diwaktu yang akan datang.(adv/jpnn)
Untuk menjadi orang yang luar biasa, mahasiswa tidak cukup hanya menerima materi pendidikan saja tetapi generasi muda harus memiliki keterampilan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pimpinan MPR Respons soal Terbitnya Inpres Pengentasan Kemiskinan Ekstrem
- Ketua MPR: Tindakan Kelompok Radikal Bisa Ciderai Perjuangan Rakyat Palestina
- Gala Premiere Film Pinjam 100 The Movie Sukses, Bamsoet: Bisa jadi Cermin Generasi Muda