Zulkifli Hasan Minta Saut Jaga Bicara
jpnn.com - PEKALONGAN - Ketua MPR Zulkifli Hasan angkat bicara mengenai pernyataan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Saut Situmorang terkait Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI). Zulkifli menyatakan, sbagai seorang pimpinan KPK, Saut seharusnya bisa menjaga perkataannya.
"Jangan sembarangan, apalagi pimpinan KPK, bicaranya (harus) terjaga," kata Zulkifli di Kampung Batik Wiradesa, Pekalongan, kemarin.
Ucapan Saut terkait HMI disampaikan saat menjadi narasumber di salah satu acara di stasiun televisi swasta. Saat itu, ia menyinggung mengenai eksistensi tokoh HMI di kancah nasional.
"Mereka orang-orang cerdas ketika mahasiswa, kalau HMI minimal LK (Latihan Kaderisasi) 1. Tapi ketika menjadi pejabat mereka korup dan sangat jahat," ujar Saut.
Pernyataan Saut mengundang reaksi keras dari kader HMI di seluruh Indonesia. Saut akan dilaporkan ke kepolisian dan komite etik KPK. (gil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Istri Kapolri Tinjau Penyaluran Air Bersih Untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Pengusaha Muda Harus Siap Menghadapi Perubahan Jakarta Menuju Kota Global
- Menyerap Aspirasi demi Melahirkan Kekuatan Baru Ekonomi Kreatif
- Pernyataan Meutya Hafid soal Mata Pelaran Coding Masuk ke Kurikulum SD-SMP, Simak
- Irjen Aan Suhanan Ungkap Fakta Terbaru Soal Kecelakaan di Tol Cipularang