Zulkifli Hasan Resmi Membuka Sidang Tahunan MPR

jpnn.com, JAKARTA - Agenda sidang tahunan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) resmi dimulai. Ketua MPR Zulkifli Hasan membuka langsung sidang yang diselenggarakan di Gedung Nusantara, kompleks DPR dan MPR, Jakarta, Jumat (16/8).
"Dengan mengucap bismillah, sidang tahunan MPR dengan agenda mendengarkan pidato kenegaraan presiden, kami buka dan dinyatakan terbuka untuk umum," kata Zulhas, sapaan akrab Zulkifli Hasan saat memimpin sidang di Gedung Nusantara, Jumat.
Zulhas pun menyebut sidang dihadiri oleh 473 dari 692 anggota parlemen. Jumlah anggota itu kuorum, sehingga sidang tahunan bisa digelar.
BACA JUGA: Jokowi - JK Hadir di Sidang Tahunan MPR
"Kami mengucapkan terima kasih ke Presiden dan Wakil Presiden RI serta pimpinan lembaga negara atas kehadirannya," ucap dia.
Dalam pidatonya, Zulhas mengucapkan selamat hari ulang tahun Indonesia ke-74. Dia berharap rakyat memperoleh kemerdekaan sejati di hari ulang tahun Indonesia ini.
"Merdeka, merdeka, merdeka," timpal Zulhas.
Dalam sidang tahunan MPR ini, terpantau hadir Presiden dan Wakil Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi - Jusuf Kalla atau JK. Kemudian, hadir pula Cawapres RI terpilih Ma'ruf Amin.
Agenda sidang tahunan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) resmi dimulai. Ketua MPR Zulkifli Hasan membuka langsung sidang yang diselenggarakan di Gedung Nusantara, kompleks DPR dan MPR, Jakarta, Jumat (16/8).
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pimpinan MPR Respons soal Terbitnya Inpres Pengentasan Kemiskinan Ekstrem
- Ketua MPR: Tindakan Kelompok Radikal Bisa Ciderai Perjuangan Rakyat Palestina