Zulkifli: Jangan Sampai NPWP, Nomor Piro Wani Piro
jpnn.com, MATARAM - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengingatkan warga NTB yang punya hak pilih agar tidak tergiur dengan politik uang. Jika masyarakat memilih karena uang, dikhawatirkan kualitas demokrasi Indonesia akan terjun bebas.
"Memilih karena uang itu merusak," kata Zulkifli Hasan saat berkunjung ke Mataram, kemarin (11/8).
Jika semua berdasarkan uang, tak akan ada lagi nilai integritas. Saling hujat, saling menjatuhkan demi kekuasaan akan terjadi. "Yang menang ambil semua, yang kalah disingkirkan," katanya.
Menurutnya, pemilihan umum ajang adu gagasan untuk membangun masyarakat. Bukan ajang pertarungan seperti rakyat Indonesia melawan Belanda kala memperjuangkan kemerdekaan.
"Ingat nilai senasib sepenanggungan itu, nilai gotong royong itu, bersama-sama membangun," kata Ketua MPR RI ini.
"Jangan sampai NPWP, nomor piro wani piro," ujarnya.
Selain berpesan pada masyarakat, kepada partainya ia juga menegaskan perintah tersebut. Menyikapi empat pilkada serentak di NTB, mencakup pemilihan di Lombok Barat, Lombok Timur, Kota Bima, dan pemilihan gubernur NTB, Zulkifli mengatakan yang terbaiklah yang harus diusung PAN.
"Yang sungguh-sungguh ingin memajukan NTB," katanya.
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengingatkan warga NTB yang punya hak pilih agar tidak tergiur dengan politik uang. Jika masyarakat
- Hampir Seribu Personel Polri Bertugas Amankan Debat Pilgub NTB
- Survei IPO di Pilgub NTB, Iqbal-Dinda Memimpin, Zul-Uhel Makin Anjlok
- Cagub NTB Lalu Iqbal: Kesuksesan MotoGP Indonesia Harus jadi Buah Manis Pelaku UMKM
- Program Susu Gratis, Gibran Rakabuming Ogah Impor Susu
- BM PAN Sumut Dukung Yandri Susanto Jadi Sekjen
- Survei MAC-Project: GASMan Mampu Imbangi Zul-Uhel di Pilgub NTB 2024