Zulkifli: Partai akan Beri Bantuan Hukum untuk Zumi Zola

Zulkifli: Partai akan Beri Bantuan Hukum untuk Zumi Zola
Ketua DPW PAN Provinsi Jambi, Zumi Zola bersama Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan pada sebuah acara. Foto: dokumen-jambi ekspres

Zulkifli menduga salah satu penyebabnya, harga demokrasi begitu mahal. Tidak sepadan dengan gaji seorang kepala daerah.

"Misalnya gaji bupati, mungkin hanya sekitar Rp 6,6 juta. Bagaimana bikin spanduk (saat pilkada,red), buat bayar saksi," katanya.

Zulkifli kemudian mencontohkan untuk Pemilihan Gubernur Jawa Barat, setidaknya butuh 80 ribu orang untuk saksi di tempat pemungutan suara (TPS).

"Kalau untuk membayar dan melatih saksi saja dibutuhkan Rp 200 ribu, berarti butuh Rp 60 miliar. Kalau sistem begini terus habis orang-orang baik di tanah air," pungkas Zul.

Seperti diketahui Zumi Zola ditetapkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka karena tersandung kasus suap penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2018 di Provinsi Jambi.(gir/jpnn)


Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan angkat bicara terkait kasus suap yang membelit Gubernur Jambi Zumi Zola.


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News