Zurnalis Dorong Arsitek Muda Tingkatkan Skill Melalui Kelas Online
jpnn.com, JAKARTA - Kecanggihan teknologi menghadirkan kemudahan bagi para arsitek muda yang ingin meningkatkan skill dalam desain gambar bangunan.
Mereka kini bisa mengikuti kelas arsitek secara online, seperti Zurnalis Architecture Academy (ZAA).
Platform edutech kelasazaa yang didirikan pada 2020, bertujuan untuk mengembangkan skill dan kualitas para arsitek muda.
"Banyak arsitek muda terkendala dalam belajar karena terbatasnya waktu, tempat, dan tenaga," kata Zurnalis, pendiri ZAA dalam keterangannya, Selasa (4/7).
Platform ini merupakan inovasi terbaru dalam pendidikan arsitektur dan sipil pertama di Indonesia. Di dalamnya sudah dilengkapi dengan tim dan praktisi terbaik di bidangnya.
Menurut Zurnalis, ZAA hadir dengan berbagai materi mulai dari arsitektur teknologi dan software, pengembangan diri, pemasaran, dan keuangan, serta keterampilan.
"Dengan harga terjangkau dan ekonomis, Anda dapat belajar langsung mengenai ilmu arsitektur langsung dengan para ahli," tutur Zurnalis.
Saat ini, ZAA sudah memiliki jumlah peserta lebih dari 10.000 arsitek muda dan terus mengembangkan kelaszaa.com agar mudah diakses.