‘Hacker’ Australia 'Abdilo' Serang Situs Pendidikan AS

‘Hacker’ atau peretas komputer yang berbasis di Australia, ‘Abdilo’, telah meningkatkan aksi peretasannya. Kali ini peretas berusia remaja ini menayangkan hasil retasannya melalui video online secara langsung atau 'live'.
Kemarin (19/1), ABC mengungkap bahwa Abdilo bertanggung jawab atas tindakan yang bisa menjadi pelanggaran privasi terbesar dalam sejarah Australia.
Abdilo mengatakan, ia mencuri lebih dari 770.000 catatan data ketika ia masuk ke sistem komputer perusahaan asuransi perjalanan ‘Aussie Travel Cover’.
Informasi yang ia retas adalah informasi pelanggan dan polis asuransi, termasuk sebagian nomor kartu kredit, nama, nomor telepon dan alamat email.
Abdilo menerbitkan beberapa hasil retasannya secara online dan mengaku kepada ABC via aplikasi ‘chatting’ di internet, bahwa ia sadar tindakannya sembrono, tapi tak khawatir akan polisi.
Dan sepertinya, perhatian media akan hasil eksploitasi online-nya yang illegal, tak juga mengkhawatirkannya.
Hari ini (20/1), Abdilo kembali beraksi dan sekali lagi meretas sistem komputer, kali ini ia memfokuskan perhatiannya pada situs pendidikan Amerika.
‘Hacker’ atau peretas komputer yang berbasis di Australia, ‘Abdilo’, telah meningkatkan aksi peretasannya. Kali ini peretas
- Dunia Hari Ini: Siswa SMA Prancis Ditangkap Setelah Menikam Teman Sekelasnya
- Dunia Hari Ini: Gempa Bumi Berkekuatan 6,2SR Mengguncang Turkiye, 150 Warga Luka-luka
- Tentang Hari Anzac, Peringatan Perjuangan Pasukan Militer Australia
- Dunia Hari Ini: Vatikan Umumkan Tanggal Pemakaman Paus
- 'Nangis Senangis-nangisnya': Pengalaman Bernyanyi di Depan Paus Fransiskus
- Perjalanan Jorge Mario Bergoglio Menjadi Paus Fransiskus