Abraham Tidak Setuju Johan Budi Mundur jadi Jubir KPK

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad mengaku tidak setuju apabila Johan Budi mundur dari jabatannya sebagai Juru Bicara KPK. Namun, Abraham belum menyampaikan alasannya.
"Saya tidak setuju Pak Johan mundur jadi juru bicara," kata Abraham dalam pesan singkat, Senin (5/1).
Abraham mengatakan pimpinan KPK belum memberikan keputusan apapun terkait keinginan Johan mundur dari posisinya sebagai juru bicara.
"Jadi pimpinan belum memutuskan, karena pimpinan masih mempertimbangkan surat pengunduran diri itu, apakah diterima atau ditolak," tandas Abraham.
Sebelumnya, Johan menyebutkan alasan dirinya mundur sebagai juru bicara KPK. Alasannya mundur, ujar dia, mencermati kondisi dan situasi yang berkembang di KPK serta posisinya sebagai Deputi Pencegahan.
Johan menyatakan surat pengunduran dirinya telah dilayangkan sejak awal Januari. Namun, kata Johan, belum ada jawaban apakah pengunduran dirinya disetujui oleh pimpinan atau tidak. (gil/jpnn)
JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad mengaku tidak setuju apabila Johan Budi mundur dari jabatannya sebagai Juru Bicara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2, Kepala BKN Beri 3 Solusi
- Rayakan Hari Kartini, J99 Corp Komitmen Berdayakan Perempuan
- Ketua MUI Prof Niam Sampaikan Bela Sungkawa Atas Meninggalnya Pemimpin Katolik Paus Fransiskus
- Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Megawati Kirim Surat Ucapan Dukacita
- Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
- Pegadaian Peduli, Beri Kenyamanan Beribadah di 50 Masjid Dengan Karpet Bersih