Kapolri Janji Rampungkan Perkap Jilbab Polwan
Jumat, 09 Januari 2015 – 16:15 WIB

Kapolri Janji Rampungkan Perkap Jilbab Polwan
jpnn.com - JAKARTA - Wacana pemakaian jilbab pada polisi wanita sebentar lagi terwujud. Sebab, saat ini Polri tengah merampungkan Peraturan Kapolri terkait jilbab polwan tersebut.
Bahkan, Kapolri Jenderal Sutarman berjanji Agustus atau September 2015 ini Perkap itu akan rampung. Setelah itu, pengadaan jilbab bagi polwan akan dilaksanakan.
"Nanti tahun 2015 sudah selesai," ungkap Sutarman di Mabes Polri, Jumat (9/1).
Baca Juga:
Mantan Kapolda Metro Jaya itu menambahkan, saat ini perkap jilbab polwan sudah sampai perencanaan dan pengadaan anggaran. Anggaran yang disiapkan Rp 1,2 triliun.
Menurut Sutarman, pemakaian jilbab merupakan hak asasi manusia yang tidak boleh dilarang. (boy/jpnn)
JAKARTA - Wacana pemakaian jilbab pada polisi wanita sebentar lagi terwujud. Sebab, saat ini Polri tengah merampungkan Peraturan Kapolri terkait
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI