Harga BBM Turun Bakal Sia-sia jika...

Harga BBM Turun Bakal Sia-sia jika...
Angkot. Foto: dok.Jawa Pos

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Tulus Abadi berharap tarif angkutan umum mau turun saat harga BBM diturunkan. Sebab selama ini tarif angkutan umum selalu naik saat harga BBM dinaikkan, tapi tidak mau turun saat harga BBM turun.

"Tarif angkutan umum harus turun agar efeknya dirasakan masyarakat kelas bawah," tuturnya.

Sebab jika penurunan harga BBM tidak diikuti penurunan tarif angkutan umum maka efeknya hanya dirasakan oleh masyarakat menengah atas yang memiliki kendaraan bermotor.

"Karena yang membeli BBM adalah yang punya kendaraan motor atau mobil, tetapi masyarakat kelas bawah pakainya kendaraan umum," cetusnya.

Dia menilai, penurunan harga BBM juga akan sia-sia jika harga bahan pokok tetap tinggi. Seperti halnya tarif angkutan umum, harga bahan pokok juga tidak pernah turun saat harga BBM diturunkan.

"Selama dua elemen itu masih tinggi maka daya beli masyarakat tidak akan naik, apalagi kalau penurunan harga BBM nya kecil," jelasnya. (owi/dyn/ken/wir)


JAKARTA - Ketua Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Tulus Abadi berharap tarif angkutan umum mau turun saat harga BBM diturunkan. Sebab


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News