Arzetti Bilbina Digerebek, Papen Divif 2 Kostrad Singosari: Kami Hanya Mengamankan

jpnn.com - LAWANG – Anggota DPR dari Fraksi PKB Arzeti Bilbina dikabarkan digerebek saat kepergok berduaan di dalam kamar Hotel Arjuna, Lawang, bersama Komandan Kodim (Dandim) 0816 Sidoarjo Letkol Kav Rizeki Indra Wijaya, hari Minggu, (25/10).
Penggrebekan ini disinyalir melibatkan Denpom 2 Divif Kostrad. Kabar ini, dibenarkan oleh Perwira Penerangan (Papen) Divif 2 Kostrad Singosari, Kapten Inf Bonny Vidri Anggoro.
“Kami sifatnya hanya mengamankan. Karena satuan yang terdekat dari lokasi kejadian adalah Kostrad Singosari,” ujarnya kepada Malang Post (Jawa Pos Group), kemarin.
Menurutnya, kabar yang beredar itu benar adanya. Namun, dia masih belum bisa mengungkapkan secara gamblang, terkait kronologis hal tersebut.
BACA: Kadispenad Benarkan Penangkapan Arzetti Bilbina
“Karena ini melibatkan territorial, maka yang akan menyampaikan dari Denpom langsung dan juga Kodam,” terang Perwira Pertama (Pama) TNI ini dengan tiga balok di pundaknya. (big/sam/jpnn)
LAWANG – Anggota DPR dari Fraksi PKB Arzeti Bilbina dikabarkan digerebek saat kepergok berduaan di dalam kamar Hotel Arjuna, Lawang, bersama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Milledenials Gelar Showcase Spesial, Perayaan EP Hingga Pelepasan Tur Eropa
- Billy Syahputra Klarifikasi Kabar Akan Pindah ke Kota Asal Vika Kolesnaya
- Dapat 6 Juta Penonton, Jumbo Kembali Cetak Rekor Baru
- Thy Art Is Murder Siap Mengentak Hammersonic Convention Road to 10th Anniversary
- Pengakuan Dinar Candy Setelah Menjenguk Nikita Mirzani di Tahanan
- Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Setelah Jatuh dari Sapi