Gara-gara Hal Ini, Presiden Persija Keder Hadapi PS TNI
jpnn.com - JAKARTA - Penampilan PS TNI pada fase grup Piala Jenderal Sudirman memukau Presiden klub Persija Jakarta Ferry Paulus. Klub yang diisi penggawa PSMS Medan dan sejumlah anggota TNI itu dianggap akan menjadi lawan terberat Persija pada Grup D babak delapan besar.
Selain PS TNI, tim berjuluk Macan Kemayoran itu juga bakal berjibaku kontra Mitra Kukar dan Semen Padang.
BACA: Sudahlah.. Ronaldo tak Usah Eksekusi Free Kick, Bapuk Banget
"PS TNI akan menjadi lawan paling berat. Mereka punya semangat, apalagi ditonton Panglima TNI. Semen Padang juga menjadi perhatian karena bisa menjadi kuda hitam," terang Ferry, Kamis (3/12).
Meski begitu, Ferry optimistis anak asuhnya bisa melaju ke babak semifinal. Menurut rencana, laga Grup D akan dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo.
BACA: Seger Bener! Tim Wanita Ini Bugil Rame-rame, Nih Fotonya
"Berbeda apabila kami di Grup E sulit karena di dalamnya ada tim yang punya tradisi dan reputasi seperti Arema dan Persipura," ujar Ferry. (jos/jpnn)
JAKARTA - Penampilan PS TNI pada fase grup Piala Jenderal Sudirman memukau Presiden klub Persija Jakarta Ferry Paulus. Klub yang diisi penggawa PSMS
- Reaksi Bojan Hodak Melihat Persib Bandung Imbang Melawan Port FC, Puas atau Kecewa?
- Carlo Ancelotti: Mbappe hanya Perlu Bekerja Keras, Terus Berjuang
- Update Ranking FIFA: Timnas Indonesia Menempel Vietnam
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada
- Sang Juara Dunia MotoGP 2024 Jajal Motor RS-GP, Bos Aprilia: Bakal Menggila
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib