Inilah Titah Terakhir Bung Karno (2/habis)

Inilah Titah Terakhir Bung Karno (2/habis)
Edhy Sunarso saat memasang patung Dirgantara (tengah). Foto: Repro Kisah Tiga Patung.

jpnn.com - MEREKA fitnah itu patung palu arit! Rancangan aslinya, tangan kanan Gatotkaca mental bentala melepas sebuah pesawat MIG ke udara. Karena bentuknya dirasa kurang tepat, akhirnya ditanggalkan. 

Wenri Wanhar - Jawa Pos National Network

Presiden Soekarno, Menteri Panglima Angkatan Udara Omar Dhani, Menteri Pekerjaan Umum Ir. Sutami dan seniman Edhy Sunarso terlibat perbincangan serius di muka Markas Besar Angkatan Udara, Pancoran, Jakarta Selatan.

Mereka sedang mematut-matut lokasi penempatan patung Dirgantara.

Bung Karno bilang, patung itu menghadap ke Utara dan bisa dilihat dari empat penjuru mata angin. 

"Di keempat penjuru patung tidak boleh ada bangunan yang menghalangi pandangan," tandas Soekarno, sebagaimana ditulis Hilmar Farid dalam Kisah Tiga Patung.

Ide-ide bergulir begitu saja. Sutami membicarakan landasan yang cukup unik untuk patung itu. 

Menurut Edhy, selendang yang melilit di tubuh patung Gatotkaca mental bentala sebagai representasi awan dan asap pesawat terbang. 

MEREKA fitnah itu patung palu arit! Rancangan aslinya, tangan kanan Gatotkaca mental bentala melepas sebuah pesawat MIG ke udara. Karena bentuknya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News