Ahok Akhirnya Kena Batunya Deh....
jpnn.com - PEKANBARU - Setelah lama masuk daftar pencarian orang (DPO), aksi Ahok sebagai bandar narkoba di Kota Duri, Kabupaten Bengkalis berakhir sudah. Pria 56 tahun itu diringkus tim Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Riau usai pulang dari Malaysia, Jumat (29/1).
Nama Ahok mencuat setelah pihak BNNP Riau awalnya melakukan penggrebekan disalah satu lokasi prostitusi di Kota Duri, Minggu (22/11) tahun lalu. Dalam penggrebekan itu, BNNP Riau berhasil mengamankan tersangka berinisial Kr (50) berikut barang bukti 117,5 gram sabu dan juga uang tunai Rp1,2 miliar. Dimana menurut keterangan Kr, Ahok adalah orang yang selama ini kerap memasok narkoba di Kota Duri.
Bisnis yang dijalankan Ahok ini tumbuh subur, setelah diketahui bahwa dari pengakuan tersangka, sabu berjumlah 2 Kg sudah bisa habis dalam kurun waktu tiga hari. Akibat cepatnya peredaran narkoba tersebut, pihak BNNP Riau kemudian melakukan penyelidikan dan akhirnya dapat meringkus bandar besarnya.
Kabid Pemberantasan AKBP Haldun mengatakan, paska ditetapkannya Ahok sebagai DPO pihaknya terus mencari informasi dimana keberadaan tersangka tersebut. Setelah mengetahui bahwa tersangka baru saja pulang dari Malaysia, kemudian tim langsung melakukan penggrebekan.
Baca: Gara-gara Jersey Messi, Bocah Afghanistan Ini Jadi Populer
"Jadi selama ini tersangka Ahok bersembunyi di Malaysia. Begitu kita ketahui bahwa ia telah kembali ke Duri, langsung dilakukan penangkapan. Kami melakukan penangkapan terhadap Ahok sekitar pukul 14.00 WIB Jumat sore. Untuk menjangkau tempat persembunyiannya cukup sulit karena berada ditengah kebun," katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, saat penangkapan tersebut tersangka tengah seorang diri dan tanpa pengawalan anak buahnya. Hal ini cukup langka, pasalnya menurut Haldun dari informasi yang mereka himpun selama ini Ahok selalu dikawal oleh orang-orang atau anak buahnya.
"Biasanya Ahok ini selalu dikawal oleh orang suruhannya. Akibatnya saat kami melakukan penangkapan tersangka tidak melakukan perlawanan dan langsung diringkus. Tersangka kemudian kami glandang ke BNNP Riau untuk proses penyidikan lebih lanjut," jelasnya.
PEKANBARU - Setelah lama masuk daftar pencarian orang (DPO), aksi Ahok sebagai bandar narkoba di Kota Duri, Kabupaten Bengkalis berakhir sudah. Pria
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Simulasi Makananan Bergizi Berjalan di Banyuasin, Cek Daftar Menu Sehat
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Momen Wakapolda Riau Brigjen K Rahmadi Turun ke SD Dukung Program Makan Bergizi Gratis
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi