SENI...! Cara Anak Bung Karno Memukau Orang di Zaman Soeharto
jpnn.com - MAU TAHU bagaimana penampilan perdana Swara Maharddhika, grup asuhan Guruh Irianto Soekarno Putra?
Peristiwa ini terjadi di pelataran Taman Fatahilah, Kota Tua Jakarta, medio 1977, di acara perpisahan Gubernur Betawi Raya, Ali Sadikin.
Wenri Wanhar - Jawa Pos National Network
Usai makan malam, si empunya hajat menghidang jamuan kopi.
Sejurus kemudian, nona pembawa acara mempersilahkan Swara Maharddhika naik panggung. Dialek si nona macam komentator pertandingan tinju.
Bermunculanlah serombongan pemuda dibalut surjan (pakaian adat Jawa) warna hijau kelam, lengkap dengan kain berwiru. Mereka menghampiri alat musik masing-masing.
Disusul seorang pemudi. Mauli Siahaan namanya. Rambutnya yang panjang ditarik ke belakang dalam jalinan kepang satu.
Malam itu, dara Tanah Karo ini, sebagaimana dilukiskan Hayat Irianto, dalam Swara Maharddhika--Kejutan Baru Bagi Dunia Group Vokal, termuat di majalah remaja Gadis, No. 23, edisi 25 Agustus-4 September 1977, berbusana ala "Ibu Kita Kartini".
- Freddie Mercury, Majusi dan Asma Allah di Jagat Rock
- Tak Perlu Sekolah Tinggi, Inilah Kisah Penemu Listrik...
- Benarkah Ekspedisi Pamalayu Penaklukkan Jawa atas Sumatera? Ini Bukti Arkeologisnya...
- Saat Ditemukan, Candi ini Menginspirasi Belanda Membuat Kapal, Eh...Ditenggelamkan Nazi
- Kota Tjandi, Nama Asli Wilayah Candi Muara Takus
- Obituari Ani Yudhoyono