Kerajinan Limbah Kerang Serangan Tembus Pasar Internasional

Jumat, 17 November 2023 – 19:00 WIB

Warga di Desa Wisata Serangan, Kota Denpasar, Bali mengubah limbah kerang menjadi kerajinan beragam bentuk unik dan bernilai ekonomi tinggi.

Limbah tersebut disulap menjadi kerajinan berbentuk kap lampu, tempat sabun hingga beragam aksesoris hiasan rumah.